Latest Posting

Sabtu, November 10, 2007

Vacant di PT. Jhonlin Baratama

Kami perusahaan pertambangan dan perdagangan Batu Bara dan Mineral yang
sedang berkembang pesat membutuhkan tenaga-tenaga skill dan berpengalaman
untuk mengisi Posisi :

1. MAINTENANCE PLANNER (MP)

Tugas Utama :

§ Mengelola perencanaan perawatan alat jangka pendek (Short Term Planning)
PM service untuk semua alat dan peralatan perusahaan.

§ Mengelola work order (back log) dan memastikan administrasi pencatatan
work order dilaksanakan.

§ Bekerjasama dengan kepala gudang dalam memastikan ketersediaan resources
(parts, oils, etc) untuk keperluan work order.

§ Mengkoordinasikan PM Schedule dan back log service agar dilaksanakan
sesuai schedule dan memenuhi standar yang ada.

§ Membuat laporan hasil pelaksanaan PM Service dan Backlog Repair.

§ Membuat laporan maintenance history dan trend break down.

§ Bekerjasama dengan plant admin membuat laporan performance alat setiap
akhir bulan.

§ Bekerjasama dengan workshop supervisor dalam mengimplementasi rencana
perbaikan dan plant improvement.

§ Selalu aktif berkontribusi dalam kerjasama tim yang positif dan
berkomunikasi terbuka dan jujur dalam setiap waktu.

Requirement :

§ Pengalaman bekerja sebagai maintenance planner min 2 Tahun.

§ Mengerti minimal dasar perencanaan maintenance dan work order management

§ Memiliki kemampuan dan pengalaman membaca part catalog manual maupun
electronic.

§ Dapat bekerja sama dengan tim, mampu memimpin dan mengarah bawahan, pro
aktif dan bekerja dalam pressure.

§ Selalu aktif berkontribusi dalam kerjasama tim yang positif dan
berkomunikasi terbuka dan jujur dalam setiap waktu.

§ Literate dengan computer dan program dasar MS Office dan Reporting.

2. KEPALA GUDANG / INVENTORY CONTROLLER (IV)

Tugas Utama :

§ Mengawasi dan mengontrol aktivitas harian masuk dan keluar barang/jasa di
Gudang Pusat.

§ Menjaga dan memonitor stock level (terutama fast moving parts) untuk
mensupport dan memenuhi kebutuhan alat dan operasi project.

§ Memastikan proses administrasi dan pencatatan transaksi (masuk/keluar)
barang dilaksanakan.

§ Memastikan semua entry masuk dan keluar barang dalam sistem ERP
perusahaan dilaksanakan on time (harian) dan sesuai dengan ketentuan yang
telah disepakati.

§ Meneruskan semua back (no stock) order maupun stock order ke purchasing
(buyer).

§ Memonitor dan memfollow-up semua permintaan barang dan jasa yang masuk ke
gudang Pusat dengan bekerja sama dengan Purchasing (Buyer).

§ Membuat stock order request dan minta persetujuan management untuk
pengorderan.

§ Mengatur tata letak dan lokasi barang baik di dalam wilayah gudang,
memastikan semuanya tercatat dan terupdate dalam sistem ERP perusahaan.

§ Mensetup, mengedit dan menjaga integritas data barang/inventory dalam
sistem ERP perusahaan.

§ Melakukan inventory check (stock taking) minimum setiap 2 bulan untuk
memastikan data dalam sistem sesuai dengan fisik barang yang ada.

§ Bekerjasama dengan semua staf digudang dalam semua aspek pekerjaan yang
terkait dengan operasi harian gudang dan sistem inventory.

§ Selalu aktif berkontribusi dalam kerjasama tim yang positif dan
berkomunikasi terbuka dan jujur dalam setiap waktu.

Requirement :

§ Pengalaman bekerja sebagai analis inventory dan stock min 2 Tahun.

§ Mengerti minimal dasar management gudang dan pengelolaan inventory.

§ Memiliki kemampuan dan pengalaman membaca part catalog manual maupun
electronic.

§ Dapat bekerja sama dengan tim, mampu memimpin dan mengarah bawahan, pro
aktif dan bekerja dalam pressure.

§ Literate dengan computer dan program dasar MS Office dan Reporting.

Kandidat yang sukses dan memenuhi kriteria kami :

§ Lokasi kerja Kota Batu Licin – Kalimantan Selatan

§ Requirement Segera

§ Salary kompetitive dan negotiable sesuai Pengalaman dan Skill.

§ Fasilitas lain sesuai dengan Aturan Perusahaan.

§ Deadline aplikasi 10 November 2007

Aplikasi dan CV mohon dikirimkan via Japry saja keemail :
rintocw@jhonlinbaratama.com atau rintocw@yahoo.co.uk

Atau via fax 0518 – 74509

Terima kasih,

rinto candra wijaya

PT. Jhonlin Baratama

Jl. Raya Kodeco Km. 2

Batu Licin – Tanah Bumbu

Kalimantan Selatan 72171

Phone : 0518 – 70509, 74508

Facs : 0518 – 74509

Web : www.jhonlinbaratama

Tidak ada komentar: